pasti susah banget ya rasanya kalau naksir sama cowok, tp dia cuma mau sobatan sama kita.
bayangin, dia selalu ada di sekitar kita hampir tiap hari.
gimana biar sobatan tetap jalan tanpa harus merasa hidup dalam neraka ?
1. Kuatkan Hati
Sebelum memutuskan untuk melanjutkan persahabatan sama mantan gebetan, yakinkan diri dulu kalau kita bisa menghapus rasa suka itu. Yang penting, jangan pernah berharap kalau hubungan ini suatu saat bisa berubah jadi seperti yang kita inginkan. Kita juga mesti tahan banting, karena dia mungkin saja bakal ngajak kita jalan bareng gebetan atau pacarnya.
2. Jangan Main Api
1. Kuatkan Hati
Sebelum memutuskan untuk melanjutkan persahabatan sama mantan gebetan, yakinkan diri dulu kalau kita bisa menghapus rasa suka itu. Yang penting, jangan pernah berharap kalau hubungan ini suatu saat bisa berubah jadi seperti yang kita inginkan. Kita juga mesti tahan banting, karena dia mungkin saja bakal ngajak kita jalan bareng gebetan atau pacarnya.
2. Jangan Main Api
Lupakan segala usaha untuk mendapatkannya. Hormati keputusannya, karena mungkin sobatan memang bentuk hubungan yang terbaik buat kita dan cowok itu. Jadi, nggak usah deh berusaha tampil cantik atau memberi pengorbanan yang bombastis untuk membuatnya terkesan. Lebih baik jadi diri sendiri dan berusaha jadi sobat yang baik buat dia.
3. Cari Sobat Baru
Kalau kamu nggak bisa menahan rasa suka kamu sama dia dan membuat kamu tersiksa, mendingan kamu mencari sobat cowok lain. Nggak perlu memutuskan hubungan sama dia, tapi setidaknya perhatian kamu akan terbagi dan nggak terlalu fokus ke dia terus. Siapa tahu kamu mendapatkan gebetan baru yang lebih pas.